9 OOTD Gamis Buat Kamu yang Manis
Tuturmama – Selain sesuai syariat, tampil menggunakan OOTD gamis mampu membuat penampilan seorang muslimah menjadi manis dan anggun. Lebih dari itu, pakaian ini memang disyariatkan oleh Islam untuk dipakai kaum hawa. Alasannya, karena gamis mampu menutup aurat dan menyamarkan lekuk tubuh.
Tidak hanya ibu-ibu, gamis mulai dikenakan oleh anak muda di masa sekarang. Model dan warnanya yang beragam membuat gamis banyak diminati kalangan muda. Terutama mereka yang suka tampil modis tetapi tetap syar’i.
Berikut ini beberapa rekomendasi OOTD gamis yang bisa menjadi referensi para muslimah dalam berpakaian.
9 OOTD Gamis Buat Kamu yang Manis
1. Gamis Kaus Abu

@nadbilqis on Instagram
Gamis kaus berwarna abu muda cocok buat kamu yang masih remaja. Karena modelnya yang sederhana dan warnanya yang kalem sehingga memberikan kesan yang fresh dan sesuai dengan umur.
Karena gamis ini memiliki belahan yang cukup tinggi di bagian sampingnya, maka kamu bisa menggunakan rok warna putih sebagai dalamannya. Kemudian, untuk melengkapi penampilan syar’i mu gunakan pashmina warna putih sebagai penutup kepala. Kalau bisa, gunakan hingga menutupi dada ya, dear.
Sisanya, kamu bisa menggunakan sneakers berwarna putih dan membawa tas selempang berwarna putih gading atau krim.
2. Abaya Pink

id.pinterest.com
Gamis dengan model abaya berwarna pink muda ini bisa menjadi referensimu untuk OOTD gamis. Warnanya yang cantik dan kalem bisa membuatmu tampil manis sesuai syari’at.
Sebagai penutup kepala kamu bisa menggunakan pashmina warna pink tua. Sama seperti sebelumnya, sebisa mungkin gunakan pashmina hingga menutupi dada.
Terakhir, kamu bisa menggunakan sepatu sneakers yang nyaman untuk kamu gunakan beraktivitas.
3. Setelan Army

id.pinterest.com
Gamis satu setelan warna hijau tua atau army ini bisa jadi inspirasi OOTD gamis kamu selanjutnya. Kamu hanya perlu menggunakan gamis sederhana dengan desain kerut di bagian pergelangan tangan dan hijab berwarna senada sebagai penutup kepala.
Untuk alas kaki kamu bisa menggunakan sepatu sneakers. Gaya ini bisa kamu jadikan referensi untuk tampil syari dan stylish. Karena kerudung yang digunakan pada gaya ini menutup auratmu degan sempurna. Terakhir, kamu bisa menggunakan tas selempang warna hitam untuk membawa barang-barangmu.
4. Gamis Pink Tua

id.pinterest.com
Kalau tadi ada gamis model abaya berwarna pink muda, sekarang giliran gamis berwarna pink tua. Gamis yang modelnya sederhana ini bisa kamu jadikan ide berpakaian syar’i karena gamis ini tidak ketat dan mampu menutupi lekuk tubuhmu.
Di ide ini, kamu bisa menggunakan hijab berwarna pink muda yang menjulur hingga pinggang. Sedangkan sepatunya, kamu bisa menggunakan sepatu olahraga yang nyaman dengan warna yang kalem dan cocok dengan warna gamis serta hijab.
5. Gamis & Outer

id.pinterest.com
Rekomendasi OOTD gamis kali ini cocok banget buat remaja yang ingin tampil syar’i dan modis. Caranya, gunakan gamis polos berwarna abu muda kemudian lengkapi dengan outer berupa kemeja oversized berbahan denim.
Sepatunya, pilih sepatu yang nyaman dan yang bisa mmebuatmu tampil peracay diri. Terakhir, gunakan pashmina berwarna abu tua untuk menutupi auratmu.
6. Gamis Navy, Krim, dan Maroon

id.pinterest.com
Tiga gamis dengan tiga warna yang berbeda ini bisa kamu jadikan inspirasi OOTD gamis bareng sahabatmu. Pilih model gamis yang sama dengan warna yang berbeda.
Kamu bisa menggunakan gamis dengan model seperti pada gambar dengan hijab berwarna senada. Alas kakinya, sesuaikan dnegan seleramu. Bisa menggunakan sepatu hak tinggi, sepatu sneakers, atau strap sandals. Sebaiknya, gunakan yang berwarna putih agar cocok dengan warna busanamu.
Gamis ini bisa kamu gunakan untuk menghadiri acara non formal sampai formal. Tergantung jenis alas kaki yang kamu gunakan.
7. Gamis Motif Kotak-Kotak

id.pinterest.com
Untuk OOTD gamis selanjutnya, kamu bisa menggunakan gamis motif kotak-kotak berwarna abu. Gamis dengan model ini cocok banget buat anak-anak remaja masa kini. Selain syari, gamis ini juga memberikan kesan modis.
Kamu cuma perlu menambahkan hijab berwarna abu tua sebagai penutup kepala dan sepatu converse putih sebagai alas kaki. Terakhir, guankan tas selempang mini berwarna hitam dan kacamata gaya berwarna senada untuk melengkapi gaya OOTDmu.
Bingung Mau Pakai Apa? Inilah 10 Referensi Model Gamis Lebaran Paling Elegan!
8. Gamis Berkerah Lebar

id.pinterest.com
Model gamis berkerah lebar warna putih dan krim ini sepertinya memang dibuat untuk anak muda zaman sekarang. Karena modelnya yang sederhana dan kekinian mengikuti selera anak muda.
Gamis krim pastel ini bisa gamu gunakan bersama pashmina warna abu-abu atau krim tua. Sepatunya, pilih sepatu berwarna putih yang mampu mempermanis tampilanmu. Dan jika perlu, kamu bisa membawa tas selempang mini kekinian dengan warna salem.
9. Gamis Tanpa Lengan

id.pinterest.com
Buat pecinta style monokrom, ide OOTD gamis ini bisa menjadi inspirasi. Kamu bisa menggunakan gamis hitam tanpa lengan bersamaan dengan kaus putih polos lengan panjang.
Hijabnya, gunakan yang berwarna kalem, bisa warna putih tulag atau warna krim muda. Sedangkan untuk alas kakinya, kamu bisa menggunakan sandal selop warna putih. Style ini cocok kamu pakai untuk pergi jalan-jalan santai bersama keluarga atau teman.
Terakhir, jika ingin membawa tas, gunakan tas yang berwarna hitam agar netral dengan warna busanamu.
Sumber Gambar: